Pages - Menu

About

Tuesday, July 3, 2012

Batang Tenggorokan Bukti Kuasa Allah


Batang Tenggorokan Bukti Kuasa Allah



الحمد لله رب العالمين, وصلاة والسلام على أشرف المرسلين. أما بعد :

Struktur tenggorokan adalah contoh dari sistem yang sempurna dalam tubuh manusia.

Dinding tenggorokan didukung oleh C-tulang rawan berbentuk cincin. Hal ini memungkinkan pergerakan ke arah yang berbeda.

Jika pipa saluran udara hanya terbuat dari daging, maka kelembutan yang dihasilkan akan menyebabkan penyumbatan konstan, yang akan membuat kita sulit untuk bernapas.

Jika terbuat dari sesuatu yang keras seperti tulang, maka gerakan kita sebagian besar akan terbatas.


Namun struktur yang terdiri dari tulang rawan yang membentuk pipa saluran udara sangat cocok untuk semua jenis gerakan, dan selalu tetap terbuka karena fleksibilitasnya.

Inilah 7 Faktor Penyebab Pikun




Sering lupa meletakkan kunci atau dompet anda? Atau, apakah Anda sering ketinggalan membawa barang? Bisa jadi Anda tergolong pelupa/pikun.
Jika di usia muda Anda sudah sering lupa, menurut Dr. Peter Rendell dari University of New South Wales, Sidney, Australia, kemungkinan besar Anda akan lebih cepat alami kepikunan.
Perlu Anda tahu, ternyata ada beberapa kebiasaan yang bisa membuat daya kerja otak menurun. Akibatnya, memori makin buruk dan daya tangkap pun lemah. Maka itu, hindari 7 kebiasaan yang bisa bikin cepat pikun berikut ini:

1. Makan Terlalu Banyak
Terlalu banyak makan, apalagi yang kadar lemaknya tinggi, dapat berakibat mengerasnya pembuluh darah otak karena penimbunan lemak pada dinding dalam pembuluh darah. Akibatnya kemampuan kerja otak akan menurun.

2. Merokok
Zat dalam rokok yang terhisap akan mengakibatkan penyusutan otak secara cepat, serta dapat mengakibatkan penyakit Alzheimer.

13 Kesalahan yang Sering Terjadi Ketika Sholat





13 Kesalahan yang Sering Terjadi Ketika Sholat


Tak ayal lagi dan merupakan sebuah hal yang diketahui bersama bahwa sholat memiliki keagungan yang sangat tinggi dalam islam. Bersamaan dengan itu tak jarang kita lihat berbagai praktek sholat yang salah dikerjakan oleh sebagian kaum muslimin. Oleh karena itulah banyak kalangan para ulama’ menulis kitab yang berhubungan dengan kesalahan yang terjadi dalam sholat. Semisal apa yang ditulis Syaikh Masyhur Hasan Alu Salman dan Abdul Aziz bin Abdur Rahman al Musanid. Hal ini menunjukkan perhatian mereka tentang masalah yang dihadapi kaum muslimin dan bukti kalau hal tersebut benar-benar melanda di hampir semua penjuru dunia.



Untuk itulah kami informasikan sebagian kesalahan tersebut yang sering kami lihat terjadi di sekitar kita dan bagaimana sikap yang benar.


Kesalahan :
[1]. Melafadzkan niat dalam sholat, seperti ucapan sebagian orang ketika hendak mengangkat tabirotul ihrom

نَوَيْتُ أَنْ أُصَلِّيَ الْظُهْرِ أَرْبَعَ رَكْعَاتٍ فِيْ جَمَاعَةٍ أَدَاءً لِلَّهِ تَعَالَى

“Aku berniat mengerjakan sholat dzuhur empat roka’at secara berjama’ah karena mengharapkan (ridho) Allah Ta’ala”[1].

Koreksi :
Sesungguhnya niat sebuah amalan letaknya di hati dan tidak boleh dilafadzkan. Syaikhul Islam Ahmad bin Taimiyah rohimahullah memiliki pembahasan yang bagus seputar masalah ini. Diantara pembahasan beliau, beliau mengatakan, “Sesungguhnya melafadzkan niat merupakan salah satu bentuk lemahnya cara berfikir dan lemahnya pengetahuan agama seseorang. Hal ini juga termasuk bid’ah yang buruk”. [Majmu’ Fatawa hal. 227-258/XXII].

4 hal norak yang dilakuin orang pacaran


Haaahh berpasangan memang masa yang penuh bunga-bunga. Rasanya sedunia tuh mesti tau rasa itu bunga. Heem… Darah muda… NYUNYU mau beberin nih kenyataan-kenyataan yang suka dilakukan pasangan muda-mudi yang cukup bikin bulu kuduk kita bergoyang.
4 hal norak yang dilakuin orang pacaran
1. Pake Baju Couple
Ya ampuun, baju yang cowok tulisannya “she is my girl” dan yang cewek “he is my boy” dengan tanda panah. Terus kalo kamu lagi berdiri di sebelah Pak Satpam?  Your girl-nya bejambang, kwukwukkwuk.

2. Manggil Ayah Bunda 
Momen “aduh” banget nggak sih, pas kamu denger temen kamu “Aduh ayah, itu bukan siapa siapa,please deh, bunda sayang banget sama ayah.” Bulu kuduk tetangga sebelah aja bisa pada rontok dengernya.
3. Berantem Turun Dari Mobil
“Turunin aku sekarang juga!” Dan lanjut berantem di pinggir jalan sambil tarik-tarikan. Please poin yang ini jangan sampe kamu lakuin ya karena itu diprediksi jadi salah Top 5 penyebab kemacetan di Jakarta.
4. Pacaran di Social Media
“Ayang ayang, upload dong foto-foto liburan kita di danau, kan cute banget. Thank you my love, peluk hangat selalu dari si ndut.” Seketika seluruh dunia tertohok.


Sumber : http://surgaberita.blogspot.com/2012/07/4-hal-norak-yang-dilakuin-orang-pacaran.html#ixzz1zU1zvE35

Fakta Unik dan Menarik Sepanjang Euro 2012 Berlangsung



Kiev - Euro 2012 ditutup dengan kemenangan Spanyol 4-0 atas Italia di final, Ahad waktu setempat, 1 Juli 2012. Hasil itu  sekaligus rekor selisih gol terbanyak di pertandingan final.
Selain itu, ada beberapa rekor lain yang tercipta di pertandingan final Euro 2012. Pelatih Spanyol Vicente del Bosque menjadi pelatih pertama yang berhasil menjuarai Piala Dunia, Piala Eropa, dan Liga Champions.
Berikut beberapa fakta dan data sepanjang Euro 2012:
EURO 2012 BAGI SPANYOL
- Spanyol menjadi negara Eropa pertama yang menjuarai tiga turnamen secara beruntun: Euro 2008, Piala Dunia 2010, Euro 2012
- Spanyol tak terkalahkan dari 12 pertandingan Piala Eropa terakhir mereka: sembilan kali menang dan tiga kalah
- Tim asuhan Vicente del Bosque ini belum kebobolan satu gol pun dalam lima pertandingan Euro terakhir mereka.